Friday, April 1, 2016

HAL YANG SUDAH HARUS KAMU SIAPKAN SEBELUM MENGINJAK UMUR 25

1. Siapkan Tabungan Pribadi
Kenapa tabungan pribadi berada diurutan pertama. Karena ketika menginjak usia ini, ada banyak hal yang akan kamu alami yang berkaitan dengab urusan finansial dan tentunya tidak selamanya kita mengandalkan uang orang tua. Kita sudah mulai bekerja dan sadar tentang arti kehidupan yang seungguhnya. Akan banyak hal yang terjadi misalnya ketika orang tua kita sakit dan susah tidak mampu bekerja lagi, otomatis kitalah yang menjadi harapan utama. Maka dari itu pentingnya mebabung adalah sebagai jaga jaga bila mana suatu hari terjadi hal yang tidak kita inginkan.

2. Siap Kehilangan
Diusia 25an keatas, adalah dimana usia yang sudah cukup matang bagi seorang manusia. Usia kita semakin tua begitu juga usia orang tua kita. Kita akan merasakan yang namanya kehilangan orang tua bahkan banyak diantara kita yang sudah merasakan kehilangan sebelum mencapai umur ini. Datang dan pergi adalah suatu keharusan yang tidak bisa kita pungkiri. Maka dari itu persiapkanlah hati sekuat mungkin walaupun pada saatnya tiba kita tidak akan pernah siap.

3. Siap memulai hidup yang baru
Ya , diusia ini adalah usia yang paling pas bagi kita untuk menikah, maka dari itu banyak hal yang harus dipersiapkan selain menabung juga berkaitan Dengan hal ini. Ketika menikahpun kita akan siap harus tinggal terpisah dari orang tua dan memulai kehidupan sendiri dengan segala problematikanya. Memulai hidup yang baru juga bisa berarti ketika kita ingin hidup merantau jauh dari orang tua.

4. Siap bersaing di dunia kerja
Diusia ini juga merupakan usia dimana seseorang untuk memulai suatu pekerjaan. Didalam dunia kerjapun ada banyak masalah yang akan terjadi. Siapkan diri kita untuk menghadapi berbagai macam masalah yang akan kita hadapi didalam dunia kerja.

No comments:

Post a Comment

Jenis Tulisan Yang paling kamu Suka??