Namun belakangan yang sering kita lihat adalah maraknya orang-orang yang menggunakan internet sebagai sarana penjualan jasa maupun barang. Kita dapat melihat fakta yang ada di masyarakt bahwa ada banyak website yang sudah berhasil dalam melakukan jual beli secara online dengan menggunakan media internet. Kebutuhan akan adanya suatu perubahan yang dapat membawa masyarakat menjadi lebih efisien ialah dengan melakukan transaksi secara online tanpa repot – repot lagi kita untuk datang jauh – jauh yang menguras tenaga dan biaya. Sehinga banyak orang yang lebih memilih penyedia jasa layanan barang maupun jasa melalui situs – situs yang tersebar di dunia maya yang diharapkan dapat membawa kemudahan dan efisiensi bagi mereka yang membutuhnyannya.
Lantas bagaimanakah kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki Indonesia dalam melakukan penjualan jasa melalui media Internet?
Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki oleh bangsa kita sudah bias dibilang cukup membanggakan. Hal ini bias dibuktikan dengan banyaknya anak – anak bangsa yang sudah mempunyai keahlian dalam bidang Internet. Munculnya para anak – anak bangsa yang memiliki kreatifitas ini sudah sangat menunjukkan bahwa bangsa kita sangat memiliki pontesi dalam hal penggunaan Jasa Internet.
Salah satu contoh yang bisa kita liha adalah website StarofService Indonesia dimana website ini merupakan salah satu usaha untuk menyediakan layanan jasa. Dalam situs ini juga kita mencari jasa – jasa yang kita butuhkan seperti yang tertera pada gambar dibawah ini:
Dengan melhat banyaknya penyedia jasa layanan yang ditawarkan oleh StarofService Indonesia maka kita bias melihat bahwa SDM yang dimiliki bangsa Indonesia sudah sangat siap dalam penyediaan jasa. Dengan adanya penyediaan jasa ini, kehidupan kita bias dapat dengan lebih mudah dan efisien. Dilihat dari penyedia jasa layanan StarofService Indonesia, sudah cukup banyak jasa yang ditawarkan kepada kepada konsumen, hanya tinggal bagaimana caranya para konsumen bangsa Indonesia melihat peluang ini sebagai suatu kemudahan dalam mencari jasa. Selain itu, didalam situs ini juga disediakan semacam wadah untuk menampung bagi mereka yang ingin menjual jasanya kepada orang lain, bagi kita yang ingin menjual jasa keahlian yang kita miliki hanya tinggal mendaftar pada situs tersebut. Apakah kita ingin menjadi penyedia jasa atau kita yang ingin mencari jasa tertentu, semuanya sudah termuat didalam situs ini.
Kesiapan penyediaan jasa dan layanan di media internet ini juga bias dilihat oleh maraknya orang-orang yang berlomba-olmba untuk memperoleh keuntungan melalui jaringan internet ini. Dengan adanya kesiapan yang dimiliki oleh Sumber Daya Manusia (SDM), maka besar harapan kita juga agar kelak kedepannya pemerintah maupun swasta dapat memenuhi segala macam sarana agar apa yang sudah dilakukan ini dapat berjalan dengan sebagai mana mestinya, khususnya sarana dalam penyediaan jaringan internet. Karena tanpa adanya jaringan internet yang terkoneksi pada perangkat yang kita miliki, maka kemungkinan besar usaha yang sudah kita tawarkan akan sia – sia karena tidak ada yang bias mengakses situs tersebut. Maka sangat diperlukan penyediaan jaringan internet yang berkualitas demi kelancaran di setiap transaksi.
Jadi, secara keseluruhan untuk Sumber Daya Manusia (SDM) penyediaan jasa melalui internet sudah sangat terpenuhi, hanya saja tinggal bagaimana pemerintah maupun swasta dapat menyediakan sarana penunjang yaitu jaringan internet sebagai tumpuan. Karena tanpa adanya jaringan internet, maka segala usaha yang dilakukan adalah sia – sia karena tidak aka nada orang yang bias mengkasesnya.
No comments:
Post a Comment